Rabu, 28 November 2012

Ilmu Sosial dan Politik

A. Pengertian Sosial


Istilah ”Sosial” berasal dari akar kata bahasa Latin Socius, yang artinya berkawan atau masyarakat. Sosial memiliki arti umum yaitu kemasyarakatan dalam arti sempit mendahulukan kepentingan bersama atau masyarakat. Sosial memiliki beberapa istilah antara lain:

1. Struktur sosial - urutan derajat kelas sosial dalam masyarakat mulai dari terendah sampai tertinggi. Contoh: kasta.

2. Diferensiasi sosial - suatu sistem kelas sosial dengan sistem linear atau tanpa membeda-bedakan tinggi-rendahnya kelas sosial itu sendiri. Contoh: agama

3. Integrasi sosial - pembauran dalam masyarakat, bisa berbentuk asimilasi, akulturasi, kerjasama, maupun akomodasi

B. Pengertian Politik

Kata politik pada mulanya diambil dari bahasa Yunani dan atau Latin politicos atau politõcus yang berarti relating to citizen. Keduanya berasal dari kata polis yang berarti kota.

Kamus Besar Bahasa Indonesia mengartikan kata politik sebagai "segala urusan dan tindakan (kebijakan, siasat, dan sebagainya) mengenai pemerintahan negara atau terhadap negara lain." Juga dalam arti "kebijakan, cara bertindak (dalam menghadapi atau menangani satu masalah)."

Dalam kamus-kamus bahasa Arab modern, kata politik biasanya diterjemahkan dengan kata siyasah. Kata ini diambil dari akar kata sasa-yasusu yang biasa diartikan mengemudi,
mengendalikan, mengatur, dan sebagainya. Dari akar kata yang sama ditemukan kata sus yang berarti penuh kuman, kutu, atau rusak.
Politik adalah proses pembentukan dan pembagian kekuasaan dalam masyarakat yang antara lain berwujud proses pembuatan keputusan, khususnya dalamnegara. Pengertian ini merupakan upaya penggabungan antara berbagai definisi yang berbeda mengenai hakikat politik yang dikenal dalam ilmu politik.
Politik adalah seni dan ilmu untuk meraih kekuasaan secara konstitusional maupun non konstitusional.

Di samping itu politik juga dapat ditilik dari sudut pandang berbeda, yaitu antara lain:
• politik, usaha yg ditempuh warga negara utk mewujudkan kebaikan bersama (Aristoteles)
• politik adalah hal yang berkaitan dengan penyelenggaraan pemerintahan dan negara
• politik ialah kegiatan yg diarahkan utk mendptkan & mempertahankan kekuasaan di masyarakat
• politik adalah segala sesuatu tentang proses perumusan dan pelaksanaan kebijakan politik.

C. Pengertian Sosial Politik

Cabang-cabang utama dari ilmu sosial adalah: (http://id.wikipedia.org/wiki/Ilmu_sosial)
• Antropologi, yang mempelajari tentang budaya masyarakat suatu etnis tertentu
• Ekonomi, yang mempelajari produksi dan pembagian kekayaan dalam masyarakat
• Geografi, mempelajari lokasi & variasi keruangan fenomena fisik & manusia di atas muka bumi
• Hukum, yang mempelajari sistem aturan yang telah dilembagakan
• Linguistik, yang mempelajari aspek kognitif dan sosial dari bahasa
• Pendidikan, mempelajari ttg belajar, pembelajaran, pembentukan karakter & moral
• Politik, yang mempelajari pemerintahan sekelompok manusia (termasuk negara)
• Psikologi, yang mempelajari tingkah laku dan proses mental
• Sejarah, yang mempelajari masa lalu yang berhubungan dengan umat manusia
• Sosiologi, yang mempelajari masyarakat dan hubungan antar manusia di dalamnya

Secara Penggolongan ilmu dalam cabang ilmu sosial, maka ilmu yang mempelajari tentang pemerintahan sekelompok manusia disebut politik, sementara yang mempelajari masyarakat dan hubungan antar manusia di dalamnya disebut sosiologi. Oleh karena itu menurut pandangan saya, berbicara sosial politik maka kita akan membahas atau memasuki ranah sosiologi politik, suatu ilmu sosiologi baru yang mulai berkembang abad ini.

Sosial, lebih berfokus pada aspek masyarakat, sedangkan politik lebih berfokus pada aspek negara. Namun dikarenakan kompleksitas permasalahan yang muncul pada tatanan masyarakat dan negara pada saat ini, seperti persoalan pertambahan jumlah penduduk, kemiskinan, pengangguran, perang, demonstrasi, dan lain-lain, dimana sangat terlihat permasalahan sosial dan politik tumpang tindih dan saling mempengaruhi. Sosial politik adalah ilmu gabungan antara ilmu sosial dan ilmu politik yang di dalamnya mengkaji tentang hak-hak masyarakat yang telah di rampas karena tidak diperlakukan adil dan tidak dipikirkan, atau bisa disebut kajian mengenai hubungan antar masyarakat dengan negara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Saran anda sangat berarti walaupun satu kata yang berarti